Objek Wisata Batur Kintamani Bali

Objek Wisata Batur Kintamani Bali - Batur merupakan sebuah desa pegunungan yang terletak di Penelokan Utara, kecamatan Kintamani, sampai tahun 1926 merupakan desa makmur yang berada di kaki Gunung Batur. Jika Anda memasukkan Batur ke dalam daftar destinasi Anda di Bali, pasti Anda tidak akan kecewa. Batur memiliki potensi wisata dan panoramanya yang sangat menarik, seperti Gunung Batur dan Danau Batur. 

Belum lagi udaranya yang sejuk pada siang hari dan dingin pada malam hari menjadikan tempat ini banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Jika Anda berdiri di penelokan (dalam bahasa Bali yang berarti tempat untuk melihat-lihat) terletak di wilayah Desa Kedisan, Kintamani, merupakan lokasi yang paling strategis untuk menikmati pemandangan alam di kawasan wisata ini. 




Mata Anda akan takjub melihat pemandangan di bawah yang sangat menakjubkan kombinasi antara Gunung Batur beserta hamparan bebatuan hitam dengan Danau Batur yang berbentuk  bulan sabit berwarna biru di tengah kaldera yang oleh banyak wisatawan dikatakan sebagai kaldera terindah di dunia.

Akomodasi


Di obyek wisata kawasan Batur tersedia tempat parkir, rumah makan, restoran, penginapan, toilet, wartel, serta warung-warung minuman dan makanan kecil. Fasilitas angkutan umum dan angkutan penyeberangan juga tersedia. Berikut ini beberapa hotel yang bisa Anda sambangi.

Surya Hotel and Resturant
Jl. Kedisan [Lake Batur], Kintamani Bali,Indonesia 
Telp/Fax : [62 366] 51378 Email: info@suryahotel.com

Transportasi


Anda bisa menuju kintamani baik dari kuta, sanur, ubud dan nusa dua dengan cara tempuh 1 sampai 2 jam dengan menggunakan mobil dan sepeda motor sewaan atau agen perjalanan, biasanya semua agen perjalanan atau tour operator di Bali, memasukkan Kintamani dalam itinerary (rute perjalanan wisata) mereka.

Kuliner


Terdapat beberapa restoran di kawasan batur yang patut Anda coba jika perut sudah tidak bisa diajak kompromi. Beberapa restoran di sini menggunakan pemandangan Gunung Batur dan Danau Batur sebagai latar belakang restoran mereka. Jadi Anda bisa menikmati makanan sambil menikmati panorama yang indah. Di Penelokan (tempat melihat-lihat), terdapat beberapa restoran, dimana Anda dapat beristirahat dan menyantap makanan yang sesuai dengan selera Anda.
view plainprint?